Labuhanbatu_news

Situs Pribadi (Memuat Berita-Berita Seputar Labuhanbatu)

Google

20 Agustus 2007

BTPN Luncurkan Produk Deposito dan Kredit Merahputih

Menyemarakkan HUT RI ke-62, Bank BTPN luncurkan Deposito Merahputih.
Kesempatan khusus yang berlaku selama bulan Agustus tersebut, pihak deposan yang melakukan transaksi keuangan sebesar Rp 100 juta ke atas, akan mendapatkan hadiah langsung berupa uang senilai Rp 1.708.045.
“Jumlah hadiah itu berkaitan dengan tanggal kemerdekaan Republik Indonesia,” terang Hasban Simanjuntak, Kepala kantor cabanga pembantu(KCP) Bank BTPN Rantauprapat melalui David, back officenya, Sabtu(18/8), disela-sela acara pelaksanaan bulan promosi deposito merahputih di counternya di pelataran parkir Suzuya Hotel & Dept Store, di kawasan jalan A Yani-Rantauprapat.
Selain peluncuran produk itu, katanya, pihak Bank BTPN juga menggelontorkan produk BTPN Kredit Merahputih. “Para nasabah yang melakukan kredit dibulan ini, bagi yang angsuran kredit pensiunan multiguna dengan jangka waktu 1-2 tahun hanya dikenai bunga pinjaman sebesar 0,845 persen,” tambahnya.
Kredit pensiunan multiguna, kata David, diharap dapat mewujudkan masa pensiun nasabah yang bahagia untuk memenuhi berbagai kebutuhan yang ada.
Selain didasari strategi usaha yang tepat dengan prinsip kehati-hatian, Bank BTPN fokus melayani nasabah para pensiunan juga telah mampu mempertahankan kinerja yang solid, sehingga, selain mampu mencetak laba secara kontinyu, juga mampu tumbuh dengan rata-rata 20 persen pertahun. “Hal itu sejalan dengan visi dan misi Bank BTPN yang ingin menjadi penyedia jasa keuangan retail terpilih dan penuh kepedulian dalam menyediakan beragam produk dan layanan yang sesuai dengan kebutuhan nasabah,” paparnya.
Maka tak heran, katanya, per tahun 2006 lalu, dengan ROA 4,91 persen, ROE 22,86 persen, LDR 95,69 persen, dan CAR 29,58 persen, maka NPL Ratio Gross hanya 1,51 persen. Sehingga, kinerja Bank BTPN mampu meraih Penghargaan Majalah Infobank Award 2006 untuk peringkat ke-3 sebagai Bank dengan kegiatan usaha terfokus pada segmen usaha tertentu.
Selain itu, pada tahun yang sama Bank BTPN juga meraih Trophy Info Bank Golden Award 2006, untuk prediket Sangat Bagus selama 5 tahun terakhir berturut-turut.
Namun, selama peluncuran produk tersebut yang direncanakan akan berlangsung sejak 16-26 Agustus mendatang, David belum dapat menjelaskan transaksi keuangan yang telah berlangsung di counter tersebut, serta belum bersedia mengungkapkan target transaksi yang dibebankan. “Kami di counter hanya melakukan promosi produk, sedangkan untuk pelaksanaan akad kredit dilakukan di KCP Bank BTPN Rantauprapat di kawasan jalan Thamrin-Rantauprapat,” tandasnya.

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda